Mencari pekerjaan sepertinya sudah menjadi tradisi buat semua orang di dunia ini. Coba deh dipikir, cari kerja? buat apa? tanya diri sendiri 😀
Semuanya bermula dari memasukkan CV ke berbagai pihak untuk mendapatkan pekerjaan . Proses selanjutnya baik berupa tes tertulis dan tetek bengek lainnya harus dilewati hingga lolos tahap demi tahap.
Lolos tahap pertama itu rasanya seperti dapet undian yang sangat besar. Perasaan deg-degan campur aduk dan bingung mau ngomong apa itu adalah hal yang lumrah dan manusiawi sekali ketika lolos dalam tes pencarian kerja. Adapun satu tahap yang biasanya pasti dilewati oleh para pencari kerja adalah interview kerja.
Interview kerja dimaksudkan untuk pemberi kerja dapat mengenal lebih dalam bagaimana karakter anda yang dalam hal ini sebagai pencari kerja. Pihak pemberi kerja biasanya akan bertanya banyak hal . Baik dari segi kemampuan mengenal kelebihan dan kekurangan anda. Gugup? Itu WAJAR. Tapi, mulailah dari sekarang untuk mengubah semua mindset itu. Interview kerja adalah hal yang menyenangkan.
Adapun beberapa cara yang dapat anda lakukan agar anda sukses menghadapi interview kerja :
1. Makan dan Minum itu Penting
Gara-gara perut kosong anda jadi tidak konsentrasi dalam interview kerja. Tentu saja hal ini harus dihindari. Usahakan , sebelum pergi untuk wawancara , makanlah dan minum secukupnya untuk kesehatan anda juga.
2.Gunakanlah Pakaian yang Nyaman
Maksudnya ingin tampil beda tapi malah hancur berantakan karena anda tidak nyaman dengan penampilan saat itu. Tampil Beda itu tentu saja boleh, tapi ada baiknya gunakan pakaian yang membuat anda nyaman. Don’t Judge the Book by it’s cover. Statement itu sudah sangat usang. Ingat, penampilan itu penting. Buatlah first impression yang menggoda..
3. Be your Self
Tidak usah dibuat-buat, jawablah apa adanya untuk setiap pertanyaan yang diberi pemberi kerja kepada anda. Jangan terlalu bertele-tele, intinya to the point maksudnya jelas. Anggap saja orang yang mewawancarai anda itu adalah teman baru anda. Ubahlah suasana interview kerja itu seperti mengobrol dengan teman sendiri.
Baca Juga :
- interview: bagaimana cara mengatur waktu Anda bekerja (sidejob dan mainjob)?
- Jenis-jenis Pekerjaan Online dan Situs Penyedia Lowongannya
Interview kerja kerja bukanlah sesuatu yang menakutkan, jadikan ini sebagai ajang mengenal orang baru. Selamat Mencoba 🙂
One Comment