Thanks kepada teman-teman yang Sabtu 11 December 2010 kemaren hadir di acara All about Freelance, kerja bareng FOWAB dan RUANGFREELANCE. Acara yang dihadiri kurang lebih 100 orang ini sangat seru dan pastinya menginspirasi teman-teman untuk segera resign menjadi freelancer :). Live tweet #FOWAB hingga live streaming dibantu oleh teman-teman RKTI ( Radio Komunitas Twitter Indonesia, the radio for Indonesian Twitter community.) memeriahkan acara all about freelance di Cafe S28 Bandung. thanks kepada @moyocatur dan @donnyreza tidak lupa juga kepada @irockumentary (Agung) fotografer rockstar atas bantuan dokumentasinya. Serta semua Pembicara yang hadir di acara tersebut. Untuk lebih lengkap resume acara all about freelance kemaren dapat dilihat di Daily Social. Bagi yang belum mendapatkan presentasi pembicara, teman-teman dapat mendownloadnya disini.
Presentasi all about freelance
Hasil Presentasi tenbyten serta Hackerspace
Daus Gonia
Saya sudah resign, kapan kalian? hahaha.
hahn
COOL!!
keren banget presentasinya!!
*jadi pengen freelance*
danangrahadi
Go freelancer, kapan lagi FOWAB
Made-raka
i wanna be freelance
bosen dimarahin BOS
show our passion
roy
Konsep hackerspace keren tuh..buat yang kerja ndiri dan butuh ruangan bekerja..salutt
budi
kalo yang udah punya studio, masih bisa disebut freelance juga?
roy
dari beberapa artikel yang saya liat seh freelance semacam batu loncatan menuju studio.
biasanya urutannya kaya gini :
1. TEKNISI (T), “hidup di masa SEKARANG”, seperti koki di RM, montir di bengkel, banci di salon. Tanpa T, bisnis tak jalan!
2. MANAJER (M), “hidup di masa LALU”, menganalisa data-data atau laporan, guna melakukan efisiensi dan menyelesaikan masalah.
3. ENTREPRENEUR (E), “hidup di masa DEPAN”, melihat dan mencari peluang, merencanakan, berkreasi, inovasi, pemimpi!
http://www.yea-indonesia.com/download.html