Tentu anda sudah mengenal apa web itu. Namun mungkin ada yang belum mengerti bagaimana sih membuat web tersebut. Apa yang harus dipelajari untuk menjadi web developer, dan bagaimana untuk hidup dari profesi web developer. Saya mencoba membuat daftar langkah-langkah yang dapat anda tempuh untuk menjadi seorang web developer berdasarkan pengalaman saya sebagai web developer. Semoga daftar ini dapat membantu anda untuk memulai karir sebagai web developer. Tidak panjang lebar inilah langkah-langkah menjadi seorang web developer:
Belajar bahasa pemrograman web
untuk memulainya tentu anda harus menguasai bahasa pemrograman web. Dan bahasa yang dikuasai tidak cukup 1 bahasa pemrograman saja karena web dibangun diatas beberapa faktor pendukung. Bahasa yang sebaiknya anda pelajari untuk menjadi web developer adalah:
- HTML, merupakan bahasa pemrograman web paling dasar dan mutlak harus dikuasai. HTML adalah bahasa untuk menciptakan tampilan web yang anda lihat di browser. HTML membangun struktur tampilan web seperti header, content, footer, menu, dan sebagainya. Namun untuk menciptakan tampilan yang lebih baik tidak cukup dengan HTML saja masih diperlukan bahasa lain untuk menciptakan tampilan yang lebih baik.
- CSS, inilah bahasa pelengkap HTML. Tanpa CSS kita tak akan dapat menciptakan tampilan yang indah. CSS adalah bahasa yang mengatur layout dan tampilan dari web tersebut misalnya warna background, tulisan, font, ukuran, dan sebagainya. Dengan kombinasi HTML dan CSS maka kita dapat menciptakan tampilan yang baik dan indah.
- Bahasa scripting web misalnya PHP, ASP, ColdFusion, Python, dan lainnya. Bahasa pemrograman ini adalah bahasa yang akan kita gunakan untuk membangun aplikasi web. Kalau tadi HTML dan CSS merupakan pembangun tampilan dari web tersebut maka bahasa scripting ini adalah pengontrol logika aplikasi web. Bahasa ini menghubungkan aplikasi web kita dengan database dan mengolah input output dari aplikasi kita. Sebaiknya anda memilih salah satu bahasa untuk didalami. Saya menyarankan menggunakan PHP karena bahasa inilah yang paling banyak digunakan untuk membuat aplikasi web. Dengan sifatnya yang terbuka dan bebas biaya maka kita dengan mudah mempelajari dan membuat aplikasi web dengan mudah. Kelengkapan dokumentasi dan tutorial PHP juga sangat banyak sehingga anda tidak akan kesulitan mempelajari bahasa yang satu ini.
- SQL, merupakan bahasa scripting database. Database adalah aplikasi pengolah data yang menyimpan data untuk digunakan bersama aplikasi web kita. Database ada bermacam-macam misalnya MySQL, SQLite, Oracle, PostgreSQL, SQL Server, dan database lainnya. Sangat disarankan untuk memilih salah satu untuk didalami. Walaupun SQL merupakan standar bahasa scripting database namun dengan mempelajari salah satu scripting database yang ada maka kita akan dimudahkan dalam menyimpan, mengelola, dan memberikan output data dengan tersedianya fungsi-fungsi yang akan membantu anda bekerja dengan database.
- Javascript, bahasa scripting yang berjalan di browser. Bahasa ini tidak mutlak dipelajari, namun kalau anda ingin membuat web dengan efek animasi, dan web yang lebih interaktif maka javascript akan membantu anda. Dibandingkan dengan flash untuk membuat efek tertentu, saya lebih memilih Javascript. Kenapa, karena Flash masih memerlukan installasi plugin sedangkan Javascript sudah didukung secara default oleh browser modern.
Pelajari teknik penyelesaian kasus-kasus pemrograman web
Misalnya bagaimana pemrograman yang berhubungan dengan tanggal, bagaimana menghubungkan web dengan aplikasi lainnya, bagaimana mengakses database, dan beragam teknik lainnya. Dengan mengetahui teknik pemrograman dan penyelesaian kasus-kasus pemrograman web maka anda dapat lebih efektif dalam pemrograman aplikasi web anda.
Pelajari metode pengembangan web yang baik
Ada banyak metode pengembangan seperti RUP, Agile, dan USDP tapi pada dasarnya mengfokuskan pada analisa, perancangan, pengembangan, dan pengujian. Lakukan pengembangan aplikasi dengan tahapan-tahapan diatas. Lakukan analisa apa yang diperlukan oleh aplikasi ini, kemudian rancang terlebih dahulu aplikasi anda sebelum melakukan coding, lakukan pengembangan atau coding, dan uji coba terlebih dahulu sebelum dirilis atau didelivery. Anda dapat kembali ketahap sebelumnya bila diperlukan. Yang penting, tentukan sendiri metode yang paling baik seusai dengan diri anda.
Belajar mengolah gambar
Buat apa? Karena dengan gambar maka kita dapat memberikan informasi lebih cepat dan efektif dibandingkan dengan mendeskripsikan dalam text yang panjang. Cukup pelajari Adobe Photoshop atau Adobe Firework yang merupakan software paling umum untuk keperluan gambar web. Pelajari bagaimana membuat gambar seperti icon, background, patern, dan gambar lainnya. Sebenarnya bukan merupakan keharusan karena untuk menciptakan gambar untuk tampilan web karena hal ini lebih cenderung merupakan pekerjaan web designer. Namun bila anda bs membuat gambar untuk web maka akan lebih membantu dibandingkan anda harus meminta tolong teman anda untuk keperluan gambar web anda.
Gunakan framework
framework merupakan sekumpulan fungsi dan library yang dapat memudahkan pemrograman anda. Gunakan framework sesuai dengan bahasa pemrograman anda. Misalnya ASP menggunakan .NET Framework. Ruby dengan Rails Framework, Python dengan Django Framework, dan PHP yang lebih banyak lagi seperti Prado, Symfony, CakePHP, dan framework lainnya. Lakukan riset dan tentukan pilihan anda framework mana yang akan anda gunakan dan dalami framework tersebut. Jangan terlalu banyak berpindah-pindah framework karena anda tidak akan memperoleh manfaat maksimal karena pemahaman yang terpecah-pecah. Jadi tentukan framework pilihan anda sesuai minat, dan teknik yang anda senangi.
Pelajari teknik-teknik mengoptimalkan aplikasi anda
Agar aplikasi anda dapat berjalan lebih cepat dan responsif maka anda harus dapat melakukan tuning atau optimalisasi. Pelajari teknik pemrograman web yang baik, pemecahan masalah programming yang efektif, tuning dan optimalisasi database, serta optimasi web server.
Pelajari web server
akan sangat bermanfaat bila anda mempelajari web server agar anda dapat mengetahui bagaimana menjalankan aplikasi anda di web server. Atau bagaimana cara mengoptimalkan aplikasi di web server. Misalnya penggunaan module caching seperti APC, eAccelerator, dan sebagainya. Atau penggunaan file .htaccess untuk menciptakan friendly URL atau URL yang lebih enak dibaca. Dengan mempelajari web server maka anda dapat mengoptimalkan dan menambahkan feature aplikasi anda di server.
Pelajari penggunaan control panel hosting
Karena anda akan banyak berhubungan dengan control panel bila anda menyewa hosting untuk web anda. Control panel yang banyak digunakan antara lain Cpanel, Pleks, ISPConfig, dan sebagainya. Dengan memahami penggunaan control panel maka anda dapat mengoptimalkan aplikasi anda di provider hosting anda.
Ikuti perkembangan teknologi web terbaru
Teknologi web selalu berkembang misalnya munculnya teknologi RSS, PODCasting, dan teknologi lainnya. Pelajari bagaimana membuat dan menggunakan teknologi tersebut di aplikasi anda. Karena aplikasi yang ketinggalan jaman akan ditinggalkan penggunanya juga.
Pelajari manajemen proyek
Suatu pengembangan aplikasi merupakan suatu proyek yang harus di atur, direncanakan, dan dilakukan dengan baik. Dengan mempelajari manajemen proyek maka anda dapat melakukan kolaborasi dengan yang lain dalam mengembangkan aplikasi. Anda juga dapat memperoleh efektifitas dan efisiensi waktu dalam menyelesaikan suatu proyek.
Untuk meningkatkan kemampuan anda, selalu asah kemampuan anda dengan mengerjakan aplikasi web
Entah pekerjaan, atau proyek pribadi. Karena makin banyak aplikasi yang anda buat maka kemampuan anda akan makin baik. Kembangkan ide anda dan realisasikan menjadi suatu aplikasi.Yang terakhir, jangan mau selalu menjadi web developer yang hanya mengerjakan proyek orang lain.
Anda harus membuat suatu aplikasi yang dapat dijadikan produk atau layanan anda sebagai wujud kemampuan anda
Produk dan layanan ini dapat anda jual sehingga anda dapat memperoleh hasil dari kemampuan anda dan menikmati hasilnya. Dibandingkan dengan mengerjakan proyek orang lain secara terus-terusan dan dibayar per-proyek tentu akan lebih baik bila anda mengerjakan 1 produk namun anda memperoleh hasil terus-terusan dengan syarat produk anda memiliki nilai jual yang baik.
Baca Juga :
- Tools Untuk Pengembangan Web
- Workshp Web Designer Dan Web Programmer Dhezign Online Solution (TotallyO Free!)
Itulah langkah-langkah dasar untuk menjadi seorang web developer menurut pengalaman saya. Langkah diatas tidaklah cukup, hanya langkah dasar saja. Semoga daftar diatas dapat menjadi pembimbing anda dan bahkan dapat menjadikan anda web developer yang lebih baik lagi. Anda harus terus belajar dan berlatih terus serta selalu menerima perkembangan yang ada agar kemampuan anda terus terasah.
adeiskandar
wah cool..thanks infonya bro..diantara semua itu..blm ada satupun yg saya memenuhi kriterianya..tapi teta semangat nih…skrg jadi ada panduannya
fauzan
mantab.ini bkn hny langkah dasar.tp summary dari road map web developer..
btw,jangan lupa HANYA gunakan software original
yohan
btw diatas ada saran pake adobe, hehhe.. kayaknya bukan orginal. Tp client yg ngasih kerjaan PSD to HTML masih banyak tuh.. Kapan ya bisa beli Adobe Photoshop orginal.. ?
Rizal
makasih buat artikelnya..
cukup membantu buatku tuk lebih konsen di web developer..
tinggal semangat wat blajar lebih dalam lagi..
Akmal
Nice!….. thanks
Klanjabrik
Gini nih kalau jadi Freelance, semuanya diambil sekalian aja belajar pemasaran produk 😀
Pican
Weeeeehhhh….keeerrreennzzzz … makasih infonya neh … bermanfaat banget … buat nambah-nambah ilmu … sekali lagi thanks ya … mudah2an dengan berbagi ilmu ini akan bertambah juga ilmunya ya bagi yang berbagi ^^, …
Albert
Setuju dengan Bung Fauzan, tentang menggunakan software original. Adobe Photoshop harganya berapa? Nggak usah yang jauh2 deh, Windows berapa harganya? 🙂
Lebih menarik bila yang dicontohkan software2 yang free, misalnya GIMP.
Jadi ingat, dulu pernah buat leaflet pake GIMP. Alhasil, di tempat percetakan nggak bisa dibuka, karena nggak ada GIMP, dan mereka nggak mau install software baru (dan juga nggak bisa pake). Hehehe…
Putri Sarinande
ajiip. kagag ah. saya mah belajar html dkk cuma karena pengen bikin puisi 😀
eh asik yak kamu. tar saya pamerin artikel ini ke teman-teman yak..
oia, bahasa yang saya sedang pelajari sih Bahasa Kalbu dan Bahasa Tubuh 😀 *hwakakak, becanda yak teman-teman. hallah temanteman..*
arisetyo
lu kayaknya di blog mana aja ada ya? hehehe… 😛
cemputh
eh, gw blom se-freak pengunjung twentea bernama ichaa lhoh yaa..!
ya iya gw ada di sini, ini RF pan saudara seperguruan *hallaaah..* ama twentea yang mana saya indekost di twentea..!
arisetyo
betul, framework penting sekali, terutama dalam hal kecepatan produksi.
untuk backend banyak sekali pilihannya, tergantung bahasa pemrograman favorit. tapi dari semua yang sudah saya coba, memang Ruby-on-Rails yang paling mantabs. tapi sayangnya saya coder PHP, jadi ngga bisa maksimal klo make RoR. sedangkan framework2 PHP, IMO, masih belum memuaskan….
untuk javascript, framework hukumnya WAJIB. titik. banyak pilihannya : Prototype, Scriptaculous, MooTools, dan favorit saya, jQuery.
walaupun masih banyak yang kontra, CSS sebenernya juga udah banyak framework-nya. just google it.
btw. framework yang selalu saya pake untuk produksi small-tomedium enterprise applications sebenernya cuma satu, Dugong. bukan promosi 😛 tapi memang sekarang rasanya ngga bisa kerja klo ngga make Dugong. ch..ch..check it out http://code.google.com/p/dugong
Yogi
Nice tips bos… Apalagi kalo dijelasin satu2…
anggi krisna
@yogi: masih kurang penjelasan 😀 kenapa gak usaha dulu dari sekarang
kalau sering disuapin nanti jadi males 😛
Mohammad arif
Ada yang tahu resources yang bagus tentang Manajemen Proyek ga ya???. Maklum nih jam terbangnya masih kurang ….
Rudy
Nice post thank’s alot ya bro..he..he
Nia Hidayati
Waduh ini omongan tingkat tinggi nih, ikut nyimak aja ah…
anggi krisna
bersuara dunk 😀 menerima aja jadi gak seruh
Syah Bakti
wew….!!! Artikel yang tidak “RINGAN”
Muhammad Ghazali
Artikel yang sangat bermanfaat untuk mereka yang ingin menjadi web developer. Saya ingin ikut menambahkan juga bahwa untuk merancang software yang baik kita juga perlu mengetahui mengetahui Design Pattern dan Anti Pattern. Saya rasa developer perlu mengetahui hal-hal tersebut untuk merancang software yang baik.
Terima kasih
[1] http://en.wikipedia.org/wiki/Design_pattern
[2] http://en.wikipedia.org/wiki/Design_pattern_(computer_science)
[3] http://en.wikipedia.org/wiki/Anti-pattern
ArdianZzZ
Basic. Kita tahu dalam membuat desain web tidak hanya user interface saja yang harus diperhatikan. Aksesibilitas sering diabaikan & dianggap tak penting. USedangkan usabilitas hanya dikira-kira dan tidak diuji secara langsung.
Bagaimana dengan UX architechture? Mungkin sekedar tambahan adalah pelajari 7tools, preferensi konsumen & trend, kalau perlu Quality Function Deployment. 🙂
yohan
Agree, memang untuk membuat produk yg sempurna bukan cuma web aja, pasti banyak hal lain yang ditambahkan. Ya semacam memberi nilai lebih dibanding produk standar lainnya. Tapi nilai lebih itu yang membuat produk kita bisa jadi pemenang. 😀
Tulisan saya diatas cuma memberikan dasar yg penting untuk dipelajari. Lebih lanjut tentu harus mempelajari hal-hal extra lainnya seperti yang ArdianZzZ bilang diatas.
grandchief
Cukup membantu dalam pembelajaran untuk menjadi web developer nich bisa dijadikan acuan,dipelajari satu persatu yang dirasa kurang paham
Yadi Rosadi
Selain menggunakan Framework,, jangan lupa gunakan CMS juga like wordpress, drupal, joomla dll,,,menurut saya ini sangat berguna , misal untk kasus tertentu dan project yg super cepat, karena bisa di modif dan didevelop lg..
dan saya setuju sama mas Arisetyo, RoR memang yang paling mantabs utk framework
dh@ny
terima kasih infonya , jadi tambah semangat 🙂
kapten teknologi
Nice. Bagus artikelnya. terimakasih
Teguh Nugraha
Artikel yang sangat berharga.. Ctrl+S and Saved! 🙂
aan budiyono
nice info. jadi lebih semangat nih buat belajar.
kapten teknologi
HTML bukan bahasa pemrograman. tetapi bahasa markup.
yohan
Secara teknis sih iya, tapi karena HTML bisa menggunakan logic seperti conditional comment makanya saya masukin ke bahasa pemrograman. Btw thanks masukannya. 😀
Andri
Artikel yg bagus,ijin copas ya… 😀
Fitri PMRELOAD
bener2 jadi terinspirasi. 😀
abiez
Mas… artikelnya bagus… tapi ada contoh kongkrit ndak untuk pembahasannya.. misal contoh website gitu…
he… “:()”
Batik Exotic
Keren… nice Artikel…
Bro.. aku punya toko online.. tapi aku belum banyak tau untuk membuat shopping card, mohon di pandu nggeh… 🙂
mk_jabel_newbieweb
tambah dipelajari jadi tambah cetak nih kayaknya, tapi tetep semangat!
yudha
duhhh….. saya ingin belajar lebih giat lagi. saya sayadari kemampuan saya sangat jauh dari rata-rata! 🙁
nice post… terusin lagi ya boss … membangun semangat jiwa web deveopers. dengan berbagi pengalaman. 🙂
zam
susah juga yak,ane coba dulu dehhh
AMYunus
Artikel ini mantap sekali! 🙂 Thanks udah berbagi
Sepertinya saya ketinggalan banget baru baca ruangfreelance akhir-akhir ini. Hehehe.
rieker
Tidak ada kata ketinggalan mas bro AMYunus
Keep Fighting aja…..
sukses selalu
Ade Wahyudi
adakah tempat kursus web developer di jakarta yang bagus. Terima kasih infonya.
Ade
Moko
Yang saya tahu didaerah Taman Cosmos Kedoya, namanya babastudio
atau search di google: kursus web developer
semoga membantu.
tato
artikel yang bagus, wat nambah pengetahuan bagi para pemula ( seperti saya ) dalam membuat website. memang membuat website itu bisa di bilang gampang2 susah. yang penting “keep moving ” and always try, try, try, and again….
( sorry bhs inggris nye bule potan , he.. he… ).
intinye mo ijin copy..
DirgaYasa
artikelnya bagus, dan sangat membantu
saya mau tanya, adakah tempat kursus web developer di bali khususnya di gianyar
terima kasih
wahyu
mantapppp . . . . . saya pasti ikutin langkah2 tersebut
Pandu Aditya
Kerennn…. salut dehh sama web developer yg udah sukses, soalnya mental kita bener2 diuji wkwk
agung_sasmitto
nyimak aja deh,,, hehehehe….
Arifin Budi P
Makasih banyak informasinya sangat memotivasi saya untuk menjadi web developer, walau saya buta tentang bahasa pemrograman namun berkat motivasi yang diberikan melalui artikel ini membuat saya menjadi semangat (y)
Pemula Belajar
Artikelnya sangat menarik, ijin copas ya gan, buat nambah artikel blog ane :).
anggi krisna
jangan lupa pake sumbernya dari RuangFreelance yah 🙂
anwar
syukron jazaakallah khairan ya akhi. perkenalkan saya anwar operator pesantren saya senang belajar di posting antum.
aan
Siip brroo,terimakasi informasinya .saya baru saja belajar html dan css lumaya n bisa si broo.oh ya pakai programman dreamwever mantap jiwa
Dewi maliana
Terimakasih . Artikel yang sangat bermanfaat .